IJTIMALANG.COM, KABUPATEN MALANG – Ratusan pemuda yang tergabung dalam Ngalam Remi (Relawan Muhaimin Iskandar) mendukung Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa ( PKB) Muhaimin Iskandar maju dalam kontestasi Calon Presiden ( Capres) 2024. Muhaimin dinilai sosok yang tepat dalam memajukan pembangunan dan pertanian di Tanah Air.
“Kami telah melakukan koordinasi dengan tokoh masyarakat, pemuda dan kelompok tani, bahwa kami ingin pembangunan dilanjutkan oleh tokoh pemuda yakni Gus Muhaimin,” ujar Koordinator Relawan Muhaimin Iskandar Malang Raya, Mulyanto usai deklarasi di Gentong Mas, Wajak, Kabupaten Malang, Selasa (22/2/2022).
Kata Mulyanto, jumlah relawan resmi menyatakan dukungan kepada Muhaimin Iskandar kali ini berjumlah 300 orang. Mulyanto menyatakan aksi yang digalang para relawan merupakan inisiasi sendiri.
“Ini merupakan inisiasi pemuda-pemuda kita deklarasikan untuk mendukung Muhaimin Iskandar,” paparnya.
Usai deklarasi, Mulyanto menegaskan akan menyuarakan profil Muhaimin Iskandar kepada masyarakat Malang Raya.
“Kami sosialisasi terus kepada masyarakat tentang Gus Muhaimin Iskandar,” sebut Mulyanto.
Terakhir, Mulyanto menyatakan alasan utama karena para relawan menyakini Muhaimin Iskandar merupakan sosok yang tepat untuk memajukan pembangunan dan pertanian.
‘Kami berharap ada wadah yang jelas agar para kelompok tani dapat semakin solid dan sejahtera,” tutupnya. (tim liputan)